April 10, 2024

Apakah Anda ada rencana untuk menghabiskan waktu liburan ke Semarang dalam waktu dekat ini? Jika iya, maka pastikan untuk mulai mencatat list tempat wisata yang akan dikunjungi dan memilih tempat penginapan nyaman seperti halnya 5 star hotel Semarang. Namun jika Anda mungkin masih bingung menentukan pilihan destinasi wisata di Semarang yang akan dikunjungi, bisa menyimak beberapa rekomendasinya di artikel berikut ini.

Rekomendasi destinasi tempat wisata hits di Semarang

Semarang tidak hanya terkenal dengan sajian makanan khas berupa lumpia-nya saja, akan tetapi juga turut menawarkan aneka destinasi wisata menarik di dalamnya. Baik itu berupa wisata alam, wisata budaya, wisata sejarah dan berbagai wisata menarik lainnya. Berikut ini ada beberapa contoh destinasi wisata di Semarang yang bisa Anda jadikan bahan pertimbangan :

Taman Bunga Celosia

Rekomendasi tempat wisata pertama yang bisa Anda coba yakni Taman Bunga Celosia yang berlokasi di Bandungan. Di taman ini, Anda nantinya akan disuguhkan aneka pemandangan bunga berupa celosia, lavender, gerbera, krisan dan masih banyak lagi. Tidak hanya pemandangan bunga yang menarik perhatian wisatawan. Taman Bunga Celosia ini juga terdapat miniatur landmark dari berbagai negara seperti menara Eiffel Paris, Kincir Angin Belanda dan lain – lain. Sehingga Anda tidak perlu jauh – jauh pergi ke luar negeri untuk sekedar mengambil gambar ikon dari berbagai negara tersebut.

Pondok Wisata Umbul Sidomukti

Bisa dikatakan, bahwa Pondok Wisata Umbul Sidomukti ini menjadi destinasi wisata terkenal di Semarang. Dikarenakan, tempat wisata ini hadir dengan menawarkan pesona keindahan menakjubkan serta fasilitas yang dapat dinikmati oleh semua wisatawan. Salah satu fasilitas yang cukup terkenal di Pondok Wisata Umbul Sidomukti ini yakni berupa kolam renang yang berlatar belakang perbukitan setinggi 1200 meter dan diapit oleh dua buah jurang. Menariknya, disini Anda juga dapat menikmati berbagai macam wahana seru seperti flying fox, marine bridge, ATV, sepeda awan dan masih banyak lagi.

Ayana Gedong Songo

Apabila Anda ingin menambah koleksi foto di galeri ponsel ataupun menambah postingan Instagram, maka disarankan untuk berkunjung ke wisata Ayana Gedong Songo. Hal ini dikarenakan, di tempat wisata ini menawarkan banyak sekali spot foto Instagramable seperti halnya tenda gelembung dan sofa yang berada di tengah kolam. Wisata yang terletak di kawasan Krajan, Banyukuning, Bandungan, Semarang, Jawa Tengah ini buka setiap hari pada pukul 08.00 WIB sampai dengan 17.00 WIB. Berkunjung ke Ayana Gedong Songo juga tidak perlu menyiapkan budget besar lantaran harga tiket masuknya sangat terjangkau.

Dari beberapa pilihan destinasi wisata Semarang hits dan recommended di atas, Anda bisa memilih salah satu wisata yang kira – kira menarik untuk dikunjungi. Adapun jika nanti kondisi dan situasinya tidak memungkinkan untuk pulang, Anda bisa memilih tempat penginapan 5 star hotel Semarang seperti Padma Hotel Semarang yang nyaman untuk tempat istirahat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *